Jokowi Beri Bantuan ke Mama-mama Papua di Sorong yang Belum Terima Bansos PKH Selama 7 Bulan
memberikan bantuan untuk Mama-mama Papua yang sempat mendatangi Kantor Wali Kota Sorong karena tak dapat bantuan PKH selama 7 bulan.
Penulis: Safwan Ashari | Editor: Astini Mega Sari
Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun
TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan bantuan untuk Mama-mama Papua yang sempat mendatangi Kantor Wali Kota Sorong, Papua Barat, karena tak mendapatkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) selama tujuh bulan.
Informasi soal bantuan Jokowi ini disampaikan oleh Kapolres Sorong Kota AKBP Ary Nyoto Setiawan.
"Pak Presiden berempati dengan kondisi sekarang," ujar Kapolres Sorong Kota AKBP Ary Nyoto Setiawan, kepada sejumlah awak media, Sabtu (31/7/2021).
Baca juga: 7 Bulan PKH Tidak Cair, Sejumlah Mama-mama Papua Datangi Kantor Wali Kota Sorong
Setiawan mengatakan bantuan ini akan disalurkan langsung ke warga yang berhak menerima
"Bantuan ini akan disalurkan melalui Babinkamtibmas dan Babinsa, door to door kepada masyarakat yang seharusnya menerima," tuturnya.
Bantuan yang diberikan Jokowi berjumlah 5.000 paket sembako.
"Nanti data Valid kita akan minta dari Dinas Sosial, jadi memang masyarakat yang berhak menerima," ucapnya. (*)
