Piala Dunia 2022
Klasemen Akhir Piala Dunia 2022 Grup A: Belanda dan Senegal Lolos 16 Besar, Ekuador dan Qatar Out
Klasemen akhir Piala Dunia 2022 menempatkan Belanda dan Senegal lolos ke babak 16 besar dari grup A.
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Klasemen akhir Piala Dunia 2022 menempatkan Belanda dan Senegal lolos ke babak 16 besar.
Sementara itu, Ekuador dan Qatar harus out atau tersingkir di babak penyisihan.
Itu setelah hasil laga pamungkas grup A Piala Dunia 2022 yang berlangsung, pada Selasa (29/11/2022) malam WIB.
Baca juga: Klasemen Akhir Piala Dunia 2022 Grup B: Inggris dan Amerika Serikat Lolos Babak 16 Besar
Hasil Belanda vs Qatar berkesudahan dengan skor 2-0 dalam laga yang berlangsung, di Stadion Al Bayt, Kota Al Khor.
Dua gol The Holland - julukan Timnas Belanda masing-masing dicetak Cody Gakpo pada menit ke-26.
Gol penyerang PSV itu dicetak setelah mendapatkan assist dari pemain gelandang Ajax, Davy Klaassen.
Lalu, gol kedua dicetak pemain Barcelona, Frenky de Jong pada menit ke-49.
Baca juga: Regulasi FIFA Cara Penentuan Klasemen Piala Dunia 2022 Qatar, Bukan Sistem Head to Head
Belanda lolos ke babak 16 besar berstatus sebagai juara grup dengan mengemas total tujuh poin.
Di babak penyisihan, Belanda mencatatkan dua kemenangan atas Senegal dan Qatar dengan skor sama, 2-0 lalu imbang atas Ekuador (0-0).
Hasil lainnya, Ekuador yang hanya butuh imbang untuk lolos babak 16 besar harus bertekuk lutut dari Senegal.
Hasil Ekuador vs Senegal berkesudahan dengan skor 1-2 dalam laga yang berlangsung, di Khalifa International Stadium, Kota Doha.
Senegal terlebih dahulu unggul pada menit ke-44 melalui gol penalti yang dicetak, Ismaila Sarr.
Baca juga: Daftar 3 Negara Lolos 16 Besar, Ini Update Klasemen Piala Dunia 2022 Terbaru
Di babak kedua, Ekuador berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-67 melaluii gol Moises Caicedo.
Senegal lalu mengunci tiket 16 besar setelah gol yang dicetak bek Chelsea, Kalidou Koulibaly pada menit ke-70
Klasemen Akhir Piala Dunia 2022
Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Klasemen Piala Dunia 2022
Hasil Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022
Belanda
Timnas Senegal
Timnas Ekuador
Qatar
Jambore Oranje Papua 2023 Undang Ruud van Nistelrooy, Arjen Robben hingga KNVB |
![]() |
---|
Manokwari Siap Jadi Tuan Rumah Jambore Oranje Papua Perdana 2023 |
![]() |
---|
Argentina Juara Piala Dunia 2022 via Adu Penalti Atasi Prancis, Kylian Mbappe Sabet Golden Boot |
![]() |
---|
Brace Kylian Mbappe Tunda Gelar Juara Piala Dunia Lionel Messi, Argentina vs Prancis ke Extra Time |
![]() |
---|
Live Streaming SCTV Sport World Cup Final 2022, Ini Line-up Argentina vs Prancis: Messi vs Mbappe |
![]() |
---|