Piala AFF 2022

Piala AFF 2022 Tayang di TV Mana? Ini Hak Siar AFF Cup 2022 dan Siaran Langsung Timnas Indonesia

Indonesia yang berada di grup A AFF Cup 2022 bergabung bersama Brunei Darussalam, Thailand, Filipina dan Kamboja

Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
PSSI
TIMNAS - Dua pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott dan Evan Dimas merayakan gol saat AFF Cup 2020 lalu. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Jadwal AFF Cup 2022 mulai bergulir hari ini, Selasa, 20 Desember 2022 mendatang.

Format kompetisi pada turnamen AFF Cup 2022 kali ini akan dibagi menjadi dua grup dengan masing-masing grup terdiri dari lima negara.

Indonesia yang berada di grup A AFF Cup 2022 bergabung bersama Brunei Darussalam, Thailand, Filipina dan Kamboja.

Sedangkan, pada grup B AFF Cup 2022 juga terdapat lima negara, yakni Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar dan Laos.

Baca juga: Resmi 23 Nama Skuad Timnas Indonesia AFF Cup 2022, Shin Tae-yong Coret Sandy Walsh dan M Ferarri

Setiap negara pada fase babak penyisihan akan bertanding sebanyak empat kali. Namun, turnamen ini tidak menggunakan sistem home and away.

Antarnegara pada satu grup hanya akan bertemua sekali. Maka dari itu, setiap negara akan mendapatkan jatah dua laga kandang, dan dua pertandingan tandang.

Indonesia akan berkandang di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Jadwal Timnas Indonesia pada laga perdana akan melawan Kamboja, pada Jumat, 23 Desember 2022 mendatang.

Kick-off pertandingan antara Indonesia vs Kamboja di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada pukul 16.30 WIB atau pukul 18.30 WIT.

Sedangkan, laga penutup Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Filipina, pada Senin, 2 Januari 2023 mendatang.

Baca juga: Kiper Persis Solo Riyandi Dipanggil Shin Tae-yong, Gabung TC Timnas Indonesia untuk Persiapan AFF

Lalu, Piala AFF 2022 tayang di TV mana?

Pemegang hak siar Piala AFF 2022 adalah grup MNC.

Artinya, para penonton dapat menyaksikan tayangan-tayangan laga Timnas Indonesia atau pertandingan lainnya di RCTI Plus atau channel televisi milik grup MNC, seperti RCTI, MNC atau INews.

Link Live Streaming RCTI Plus.

Berikut Jadwal AFF Cup 2022 Lengkap

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved