Berita Manokwari
Selama Libur Nataru, Aktivitas Pembuangan Sampah di TPS Reremi Palapa Terkendali
Selama Libur Nataru, Aktivitas Pembuangan Sampah di TPS Reremi Palapa Terkendali selain itu tidak ada penambahan bak sampah dan volume sampah tetap
Penulis: Infak Insaswar Mayor | Editor: Libertus Manik Allo
TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Sepanjang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, aktivitas pembuangan sampah di tempat pembuangan sementara (TPS) Reremi Palapa terkendali.
Hal itu dikarenakan petugas kebersihan tetap bekerja setengah hari meskipun sudah libur Nataru.
Petugas kebersihan Piter Kadop yang bertugas di lokasi titik kumpul sampah jalan Reremi Palapa Manokwari mengatakan, pekerjaan setengah hari dilakukanan untuk mengontrol sampah.
Baca juga: Kisah Erna, Penjual Pinang di Pelabuhan Manokwari Raup Untung Musim Mudik Nataru
Baca juga: Pascalibur Nataru, Jumlah Penumpang dari Sorong ke Raja Ampat Tak Alami Peningkatan Signifikan
"Kita harus awasi supaya warga jangan buang sembarangan," kata Piter Kadop kepada Tribunpapuabarat.com, Senin (2/1/2023).
Pada libur Natal dia mengungkapkan, petugas kembali ke lokasi pengumpulan sampah setelah mengikuti ibadah sekira pukul 14.00 WIT sampai 17.00 WIT.
Petugas harus memastikan sampah yang ada dikontainer dimuat oleh truk ke tempat pembuangan akhir (TPA).
"Kalo tanggal 31 Desember itu kerja seperti hari biasa," bebernya.
Lanjut dia, untuk memastikan distribusi sampah dari rumah warga ke TPS berjalan lancar, telah disiapkan motor roda tiga.
Kata dia, sampah yang diangkut tersebut berasal dari komplek atau gang-gang yang berada di sekitar kelurahan.
Untuk wilayah Reremi Palapa, kontainer sampah yang disediakan ada sekira tiga bak ambrol.
Namun, menjelang malam ambrol yang dibuka hanya satu untuk menampung sampah hingga pagi.
Ditambahkannya, tidak ada penambahan bak sampah sepanjang libur Natal dan Tahun Baru.
Volume sampah selama libur Natal dan tahun baru, pun tidak mengalami peningkatan di titik kumpul Reremi Palapa.
"Tidak setiap hari bak sampah full, ada yang setengah juga," tuturnya.
(*)