Pj Bupati Bernhard Laporkan Penyelenggaraan Pemerintahan dan Kondisi Maybrat ke Sekjen KemendagrI
Pj Bupati Maybrat, Bernhard E Rondonuwu bersama Pj Wali Kota Sorong, George Yarangga menemui Sekjen Kemendagri Suhajar Diantoro.
TRIBUNPAPUABARAT.COM, MAYBRAT - Pj Bupati Maybrat, Bernhard E Rondonuwu bersama Pj Wali Kota Sorong, George Yarangga menemui Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Suhajar Diantoro.
Pertemuan dilakukan di kantor Kemendagri, pada Rabu (18/01/2023).
“Dalam pertemuan ini, kita melaporkan mengenai penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasayarakatan di Maybrat yang sesuai dengan Norma, Standar, Prosedur dan Kriteria (NSPK),” jelas Pj Bupati Bernhard kepada TribunPapuaBarat.com.
Baca juga: Pj Bupati Maybrat Hadiri Rakornas Kepala Daerah yang Dibuka Presiden Jokowi\
Selain itu, dikatakan, dirinya juga melaporkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kambitmas) di Maybrat.
“Jadi, kita tadi juga melaporkan kondisi terkini Kamtibmas di Kabupaten Maybrat dan Kota Sorong,” ungkapnya.
Baca juga: Pj Bupati Bernhard Rondonuwu Kunker ke Kemenko PMK, Bahas Keadaan Maybrat
Kemudian, pihaknya juga membahas perihal Aparatur Sipil Negara (ASN) di kedua wilayah.
“Kita tadi juga membahas mengenai kedisiplinan pegawai serta kepatuhan pegawai dalam pelaksanaan tupoksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” katanya.
(*)
Prakiraan Cuaca Papua Barat Hari Ini, Sabtu 28 Januari 2023: Fakfak Hujan Petir di Siang Hari |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Hari Ini, Sabtu 28 Januari 2023: Capricorn Ekstra Hati-hati, Pisces Harus Waspada |
![]() |
---|
Semifinal Indonesia Masters 2023, Peluang All Indonesian Final |
![]() |
---|
Siaran Langsung Semifinal Indonesia Masters 2023 Hari Ini Live RCTI Plus Jojo, Chico dan Leo/Daniel |
![]() |
---|
Jadwal Al Nassr di Februari 2023: Ancaman Tergusur, Menanti Gol Penyelamat Cristiano Ronaldo |
![]() |
---|