Badminton Update

Hasil Perempat Final Malaysia Masters 2023 Terbaru: Christian Adinata yang Pertama Lolos Semifinal

Hasil Malaysia Masters 2023 di babak perempat final, Christian Adinata mengalahkan pemain India, Kidambi Srikanth.

Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
PBSI
Pemain tunggal putra Indonesia, Christian Adinata 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Pemain tunggal, Christian Adinata sukses menjadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke babak semifinal Malaysia Masters 2023, pada Jumat (25/5/2023) pagi WIB.

Hasil Malaysia Masters 2023 di babak perempat final, Christian Adinata mengalahkan pemain India, Kidambi Srikanth dalam laga yang berlangsung, di Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Cristian Adinata menang dalam pertarungan rubber game atas Kidambi Srikanth.

Christian Adinata menang dengan skor 16-21, 21-16, dan 21-11.

Baca juga: Cek H2H, Peringkat BWF, Order Of Play, dan Streaming Perempat Final Malaysia Masters 2023 Hari Ini

Saat ini sedang berlangsung tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung yang main pada partai kedua di lapangan 1.

Jorji sapaan akrabnya melawan unggulan kedua China, Wang Zhi Yi.

Rekor pertemuan dan peringkat kedua pemain masih mengunggulkan Wang Zhi Yi.

Tiga kali bertemu, 1-2 untuk Wang. Sedangkan, peringkat BWF Wang di posisi ke-8, satu setrip lebih tinggi dari Jorji ke-9.

Pada lapangan yang sama, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bertemu lawan berat.

Leo/Daniel akan melawan pasangan Malaysia unggulan kedua, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Enam kali bertemu, Leo/Daniel kalah lima kali, hanya menang sekali.

Baca juga: Rekap Hasil Malaysia Masters 2023 Rabu, 24 Mei: Ada 12 Wakil Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Begitupun dari segi peringkat BWF, Leo/Daniel menempati posisi ke-9, sedangkan lawannya ke-2.

Dari lapangan 2, ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari bermain di urutan ke-2.

Rinov/Pitha akan melawan unggulan ketiga dari Korea, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Ganda Indonesia ini harus kerja keras karena rekor pertemuan empat kali semuanya dimenangkan Seo/Chae.

Begitupun peringkat BWF dengan Rinov/Pitha di posisi ke-14, sedangkan lawannya ke-4.

Ganda putra senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga bermain di lapangan 2 pada urutan ke-8.

Ahsan/Hendra bermain melawan wakil tuan rumah, Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Kedua pasangan pernah bertemu sekali dan dimenangkan Ahsan/Hendra.

Sedangkan, di peringkat BWF, Hendra/Ahsan menempati posisi 6, dan lawannya ke-26.

Lalu, pada lapangan 3 juga ada dua wakil Indonesia yang bermain.

Setelah Christian Adinata, ada ganda putri unggulan kedua, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan pemain Korea, Jeong Na Eun//Kim Hye Jeong.

Dari peringkat BWF keduanya terpaut tipis, dengan Apriyani/Fadia di posisi ke-4, sedangkan lawannya ke-5.

Kedua pasangan baru dua kali dan semuanya dimenangkan Apriyani/Fadia.

Baca juga: Rekap Hasil Malaysia Masters 2023 Rabu, 24 Mei: Ada 12 Wakil Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Saksikan siaran langsung Malaysia Masters 2023 melalui live streaming INews TV berikut ini:

Live Streaming INews

Live Streaming Lapangan 2

Live Streaming Lapangan 3

Live Score Malaysia Masters 2023

Jadwal dan Update Hasil Perempat Final Malaysia Masters 2023, pada Jumat (26/05/2023):

Lapangan 1

Mulai Pukul 09.00 WIB atau 11.00 WIT

1. XD - Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand/2) : 8-21, 17-21

2. WS - Gregoria Mariska Tunjung (7) vs Wang Zhi Yi (China/2)

3. WS - Pusarla V Sindhu (India/6) vs Zhang Yi Man (China)

Pukul 14.00 WIB atau 16.00 WIT

4. WD - Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia/6) vs WD - Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang/4)

5. MS - Ng Ka Long Angus (Hong Kong) vs Weng Hong Yang (China)

6. MD - Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia/6)

7. MS - Kodai Naraoka (Jepang/5) vs Lin Chun-Yi (Chinese Taipei)

8. MD - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (8) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia/2)

Lapangan 2

Mulai Pukul 09.10 WIB atau 11.10 WIT

1. XD - Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China/4) vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)

2. XD - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea/3)

3. MS - Kenta Nishimoto (Jepang) vs Prannoy H. S (India)

Pukul 14.10 WIB atau 16.10 WIT

4. WD - Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang/1) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea)

5. WD - Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (Chinese Taipei) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang/7)

6. WS - Akane Yamaguchi (Jepang/1) vs Michelle Li (Canada)

7. MD - Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3)

Lapangan 3

Mulai Pukul 09.10 WIB atau 11.10 WIT

1. MS - Christian Adinata vs Kidambi Srikanth (India) : 16-21, 21-16, 21-11

2. XD - Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsapran (Thailand)

3. MD - Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang/4) vs Chang Ko-Chi/Po Li-Wei (Chinese Taipei)

Pukul 14.10 WIB atau 16.10 WIT

4. WD - Jeong Na Eun//Kim Hye Jeong (Korea/5) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (2)

5. WS - Han Yue (China/4) vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand/8)

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved