Berita Kaimana

Kodim 1804 Kaimana Gelar Karya Bhakti di Taman Jokowi-Iriana 

sejatinya Hari Juang TNI AD dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi juang prajurit TNI AD dan bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat

Penulis: Arfat Jempot | Editor: Libertus Manik Allo
ISTIMEWA
Dandim 1804 Kaimana Letkol. Arm. Debi Irawan saat pimpin karya Bhakti dalam rangka hari Juang TNI AD di Taman Jokowi-Iriana Kaimana, Jumat (13/12/2024). 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, KAIMANA - Komandan Kodim (Dandim) 1804 Kaimana, Papua Barat, Letkol Arm Debi Irawan  pimpin pelaksanaan karya bhakti di Taman Jokowi-Iriana Kaimana, Jumat (13/12/2024). 

Karya Bhakti ini dilaksanakan melibatkan Personel Kodim 1804, Personel Batalyon 764 Kaimana, personel Subden POM XVIII/1-3 Kaimana, Komcad, dan anggota Pramuka Saka Wirakartika dalam rangka Hari Juang TNI AD pada 15 Desember 2024. 

Dikatakan Dandim 1804 Kaimana Letkol Arm Debi Irawan alasan memilih Taman Jokowi-Iriana, sebagai lokasi karya bhakti karena banyak sampah berserakan di area taman yang menjadi icon Kota Kaimana ini. 

Baca juga: Batalyon 764 Kaimaan Gelar Baksos Sambut Hari Juang Infanteri ke 75

Baca juga: Hari Juang Infanteri, 250 Personel Yonif 761/KA Bersih-bersih di Kampung Nimbay Manokwari

Dandim 1804 Kaimana Letkol Arm Debi Irawan mengatakan, sejatinya Hari Juang TNI AD dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi juang prajurit TNI AD dan bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. 

“Sehingga dengan adanya kegiatan karya Bhakti ini, harapan kami kiranya bisa memberikan motivasi kepada masyarakat dalam bentuk gotong royong dan lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar,” jelas Dandim via seluler kepada TribunPapuabarat.com, Jumat (13/12/2024). 

Hadir dalam kegiatan ini Pasilog Kodim 1804 Kaimana, Kapten Inf Bambang, perwira Kodim Kaimana Kapten Inf Aboda, Pasiop Letda Inf Adi Candra, Pasiter Letda Inf Sumaryono dan Kadistrik Kaimana Kota, Aris Furima. 

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved