Polisi Kejar Ibu-ibu yang Ngaku Tak Takut Covid-19 dan Sebut Pemerintah Zalim dalam Video yang Viral

Belum lama ini viral video yang memperlihatkan seorang ibu-ibu yang menyebut pemerintah zalim dan tak takut Covid-19.

Editor: Astini Mega Sari
TribunPadang.com/Rezi Azwar
Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Belum lama ini viral video yang memperlihatkan seorang ibu-ibu yang menyebut pemerintah zalim dan tak takut Covid-19.

Diketahui, video itu dibuatnya di Restoran Bebek Sawah di Jalan Patimura Padang, Kota Padang, Sumatera Barat.

Merespons hal tersebut, polisi kini sedang mengejar si ibu dalam video tersebut.

"Sekarang kita mengejar ibu yang membuat video tersebut untuk dimintai keterangan," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Padang Kompol Rico Fernanda yang dihubungi Kompas.com, Minggu (4/7/2021).

Terkait dengan video viral itu, lanjut Rico, pihaknya sudah memanggil pengelola restoran untuk dimintai keterangan.

"Pengelola restoran sudah kita periksa," ujarnya.

Masih kata Rico, pihaknya mengejar ibu yang membuat video tersebut karena diduga membuat tindakan provokatif yang menyebut Padang aman dari Covid-19.

Baca juga: Viral Video Restoran Ramai Tanpa Prokes, Pembeli Ngaku Tak Takut Corona: Bebas, Tak Ada Jaga Jarak

Bukan itu saja, lanjutnya, ibu itu juga menyebut pemerintah zalim.

"Ini yang akan kita usut," ujarnya.

Namun, untuk kasus ini sendiri sudah diambil alih oleh Polda Sumbar.

"Betul. Sekarang sama kita. Untuk pengelola sudah kita minta keterangan. Namun, untuk ibu yang membuat video masih belum. Kita masih mencarinya untuk dimintai keterangan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sumbar Kombes Stefanus Satake Bayu Setianto saat dihubungi.

Sebelumnya diberitakan, sebuah video yang mempelihatkan seorang ibu mengomentari protokol kesehatan COivd-19 di salah satu restoran di Kota Padang, Sumbar, viral di media sosial.

Video itu viral setelah diunggah akun Instagram @kenandgrat.

Dalam video yang berdurasi 1 menit 15 detik tersebut, tampak terlihat seorang ibu mengenakan hijab hitam menyebutkan dirinya sedang berada di sebuah restoran.

Baca juga: Viral Video Oknum Lurah di Depok Nekat Gelar Pesta saat PPKM, Satpol PP Turun Tangan

Dalam video tersebut, ia merekam dan memperlihatkan situasi di restoran itu yang ramai pengunjung sambil berkata-kata.

“Padang kota bebas. Makan apa aja kita, enggak ada yang di-lock down, enggak ada pembatasan dan sekat-sekat. Tuh, lihat tuh, rame. Enggak ada, bebas semua, tidak ada jaga jarak,” katanya dalam video itu.

"Padang aman, tidak takut sama corona. Lihatlah, lihat. Saya lagi di Padang, makan di Restoran Bebek Sawah. Rame, enggak ada jaga jarak. Bebas. Kenapa kita di Jakarta pada panik semua?,” ujarnya lagi.

"Udah jangan panik, terus saja lawan, pemerintahan zalim, ayo selamat makan semua,” katanya dalam video itu.

Video yang dibuatnya itu kemudian menyebar ke berbagai grup WhatsApp hingga akhirnya viral. (*)

Berita viral lainnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Video Viral Ibu-ibu Sebut Pemerintah Zalim dan Tak Takut Covid-19, Polisi: Sekarang Kita Kejar

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved