Viral Video Petugas Lemparkan Barang dari Atas Pesawat, Pihak Lion Air Bakal Lakukan Investigasi

Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang petugas sedang melemparkan barang-barang dari atas atau bagian pintu pesawat Lion Air.

Editor: Astini Mega Sari
Tangkapan layar video via Kompas.com
Tangkapan layar cuplikan video soal barang yang digelindingkan dari kabin pesawat Lion Air beredar pada Sabtu (29/1/2022). 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang petugas sedang melemparkan barang-barang dari atas atau bagian pintu pesawat Lion Air, Sabtu (29/1/2022).

Viralnya video tersebut berawal ketika diunggah oleh sebuah akun Twitter.

Twit juga dilengkapi dengan video berdurasi 17 detik menampilkan petugas berbaju hitam sedang melempar dan menggelindingkan barang dari kabin menuju mobil bagasi.

"Karyawan perusahaan ini layak dapat penghargaan untuk kerja cepat dan efisien," tulis pengunggah dalam twitnya.

Hingga Sabtu (29/1/2022) malam, twit itu sudah diretwit sebanyak 3.825 kali dan disukai sebanyak lebih dari 8.000 kali oleh pengguna Twitter lainnya.

Baca juga: Viral Video Oknum Guru Maki dan Benturkan Kepala Murid ke Papan Tulis, Kadisdik Surabaya Minta Maaf

Tanggapan Pihak Lion Air

Menanggapi video tersebut, Corporate Communications Strategic of Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro menegaskan bahwa pihaknya tengah menginvestigasi terkait kejadian pada video tersebut.

"Penjelasan Lion Air dari video yang beredar dan berkembang, bahwa Lion Air saat ini masih melakukan proses investigasi lebih lanjut," ujar Danang, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (29/1/2022).

Masih belum diketahui apakah barang yang digelindingkan oleh petugas merupakan barang milik penumpang atau bukan.

Menurut dia, bagasi penumpang tidak ditempatkan di dalam kabin pesawat.

"Sepengetahuan kami, bagasi penumpang tidak ditempatkan di dalam kabin pesawat," ujar Danang.

"Pengaturan dan penempatan bagasi penumpang berada di bagian bawah pesawat," lanjut dia.

Baca juga: Viral Video Polisi Gagalkan Perampasan Mobil, Terseret 1 Km hingga Jatuh dan Kondisinya Kritis

Ketentuan Barang Bawaan di Kabin Pesawat

Dilansir dari situs resmi Lion Air, ketentuan barang bawaan ke kabin (hand carry), aturan yang berlaku yaitu:

  • Setiap penumpang (kecuali bayi), diperbolehkan membawa satu bagasi kabin (cabin baggage) dengan maksimum berat 7 kg dan satu barang pribadi (personal item) seperti tas laptop/ perlengkapan bayi/ bahan membaca/ kamera/ tas jinjing wanita (hand luggage).
  • Maksimum ukuran dimensi bagasi kabin ialah 40 cm x 30 cm x 20 cm.
  • Laptop dalam tas laptop tipis dianggap sebagai barang pribadi. Laptop dalam tas laptop yang lebih besar akan dihitung sebagai bagian dari alokasi barang yang dibawa.
  • Lion Air sangat menghargai perhatian dan kerjasama setiap penumpang. Lion Air mengingatkan semua penumpang, bagasi kabin harus sesuai dengan batas dimensi dan berat serta disimpan dengan benar. Jika secara aktual membawa bagasi berukuran besar atau terlalu berat, agar bagasi dapat diangkut sebagai bagasi terdaftar.

2. Semua yang berbentuk cairan tidak boleh lebih dari 100 ml.

Baca juga: Viral Video Detik-detik Badan Jalan Ambles saat Longsor di Malaysia, Sejumlah Mobil Ikut Tertelan

3. Barang bawaan di rak (kompartemen) di atas kepala yang tertutup atau di bawah kursi bagian depan.

  • Bagasi yang dijinjing harus muat di bawah kursi penumpang saat disimpan, agar tidak bergeser ke samping menuju lorong (aisle).
  • Bagasi yang dijinjing yang tersimpan di rak atas kepala harus terpasang dengan aman dan awak kabin dapat menutup rak.

Apabila meletakkan barang pribadi di dalam saku kursi, maka posisi barang dari bagian belakang kursi harus dalam garis vertikal dan dalam posisi barang tersebut tidak menonjol ke arah lorong.

4. Beberapa item (jenis) khusus tidak cocok sebagai bagasi terdaftar karena sifatnya, untuk itu harus meminta izin membawanya ke dalam kabin.

  • Barang berharga seperti uang tunai, dokumen keuangan, perhiasan, kamera, ponsel, perangkat elektronik portabel dan bentuk barang berharga lainnya harus disimpan sendiri di rak atau kompartemen di atas kepala yang tertutup atau di bawah kursi di depan posisi duduk penumpang.
  • Barang kebutuhan bayi seperti popok, botol susu dan makanan untuk dikonsumsi selama penerbangan tidak melebihi dari 5 kg.
  • Kebutuhan penumpang disabilitas, seperti tongkat jalan, kursi roda, tongkat penopang/ penyangga atau perlengkapan bantu lainnya.
  • Perlengkapan mandi atau produk perawatan (toiletries) berbentuk cairan seperti sampo, pelembut kulit (lotion), sabun, parfum atau benda-benda lainnya diatur yang baik dan aman. Pastikan tertata dalam wadah berbentuk kantong (pouch) khusus.

(*)

Berita viral lainnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tanggapan Lion Air Soal Viral Video Petugas Lemparkan Barang dari Atas Pesawat

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved