Liga Inggris
Prediksi Manchester United vs Newcastle: Intip Head to Head yang Buat Tamu Gemetar, Zona Champions
Pertandingan antara Manchester United vs Newcastle diprediksi berjalan ketat. Laga akan berlangsung, di Old Trafford, Minggu (16/10/2022).
Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Duel Manchester United vs Newcastle United akan mengisi agenda jadwal Liga Inggris 2022/2023 pekan ke-10.
Pertandingan antara Manchester United vs Newcastle diprediksi berjalan ketat. Laga akan berlangsung, di Old Trafford, Kota Manchester, Minggu (16/10/2022) malam WIB.
Kick-off pertandingan antara Manchester United vs Newcastle berlangsung mulai pukul 20.00 WIB atau pukul 22.00 WIT.
Mengintip head to head Manchester United vs Newcastle, tim tamu sepertinya ‘gemetar’ saat melawan tuan rumah.
Pasalnya, dalam lima pertandingan terakhir, Newcastle tidak pernah menang dengan mencatatkan empat kekalahan dan sekali imbang.
Baca juga: Hasil Manchester United vs Omonia: McTominay Pahlawan, MU Menang, Real Sociedad Lolos 16 Besar
Apalagi, The Red Devils - julukan Manchester United sedang on fire setelah dalam tiga pertandingan terakhir meraih kemenangan.
Meskipun demikian, juru taktik Manchester United, Erik ten Hag juga pantas khawatir terkait kebugaran para pemainnya.
Pasalnya, laga ini hanya berselang sehari efektif untuk istirahat setelah pagelaran Liga Eropa 2022/2023.
Namun demikian, tentunya kedua tim punya motivasi sama untuk meraih kemenangan demi menjaga asa lolos ke zona Liga Champions.
Keduanya saat ini hanya terpaut satu poin dalam daftar Klasemen Liga Inggris. Manchester United yang berada di posisi kelima mengoleksi 16 poin, dibanding Newcastle 15 angka.
Baca juga: Mantan Pelatih Chelsea Tertarik Melatih Timnas Inggris, Thomas Tuchel Tolak Tawaran Sejumlah Klub
Berikut Catatan Pertandingan Manchester United vs Newcastle melansir flashscore:
Lima Laga Terakhir Manchester United
14.10.22
EL - Manchester United vs Omonia: 1-0
10.10.22
PL - Everton vs Manchester United: 1-2
07.10.22
EL - Omonia vs Manchester United: 2-3
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/scott-mctominay-manchester-united.jpg)