Liga Italia

Napoli Bekuk Empoli Berkat Tuah Pemain Cadangan, AC Milan Ditahan Imbang di Laga ke-14 Liga Italia

Kemenangan tuan rumah dalam laga Napoli vs Empoli di lanjutan Liga Italia itu berkat tuah pemain cadangan. Di laga lain, AC Milan menuai hasil imbang

Penulis: redaksi | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Twitter Napoli/@sscnapoli
GOL - Napoli semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia dan menjauh dari pesaing terdekatnya, AC Milan. Pasukan Luciano Spalleti menang 2-0 atas Empoli di Stadio Diego Armando Maradona, Rabu (9/11/2022) dini hari. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Napoli semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia dan menjauh dari pesaing terdekatnya, AC Milan.

Situasi itu menyusul hasil berbeda yang dipetik Napoli dan AC Milan di pertandingan ke-14 Liga Italia, Rabu (9/11/2022) dini hari.

Menjamu Empoli di Stadio Diego Armando Maradona, pasukan Luciano Spalleti menang 2-0.

Kemenangan tuan rumah dalam laga Napoli vs Empoli itu tak lepas dari kecerdikan sang pelatih mengganti pemain.

Di pertandingan lain, AC Milan secara mengejutkan ditahan imbang tim lemah Cremonese di Stadio Giovanni Zini.

Kini, Napoli yang memuncaki klasemen sementara Liga Italia berkat 38 poin dari 14 laga unggul 8 angka atas AC Milan di posisi kedua.

Baca juga: Prediksi Napoli vs Empoli Liga Italia, Partenopei Andalkan Striker Tersubur Nigeria di Serie A

Bagi Napoli, kemenangan atas Empoli memperpanjang rekor tak terkalahkan sepanjang Liga Italia musim ini.

Perinciannya, 14 kali menang dan 2 kali imbang.

Sebaliknya, hasil laga di Stadio Diego Armando Maradona membuat Empoli tak beranjak dari posisi 14 dengan total 14 poin.

Dalam pertandingan itu, tuan rumah sempat kesulitan mencetak gol.

Hingga babak pertama berakhir, dominasi penguasaan bola Napoli tak bisa mengubah angka di papan skor.

Hasil 0-0 menutup babak pertama.

Baca juga: Hasil Liga Italia: Imbang, AC Milan Terancam Disalip Lazio, Rekor Hebat Napoli Usai Tekuk Empoli

Pada awal babak kedua, tuan rumah masih kesulitan membongkar rapatnya barisan pertahanan Napoli.

Sang pemuncak klasemen baru bisa mengubah skor melalui penalti Hirving Lozano pada menit ke-69.

Padahal, sang pemain baru lima menit berada di lapangan setelah menggantikan Giacomo Raspadori.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved