Piala Dunia 2022

Neymar Menangis Dalam Laga Timnas Brasil Vs Timnas Serbia di Piala Dunia 2022

Di tengah kegembiraan itu pesta kemenangan Timnas Brasil atas Timnas Serbia itu, Neymar tampak menangis di bangku cadangan.

Giuseppe CACACE /AFP
Penyerang Timnas Brasil Neymar cedera pergelangan kaki dalam laga melawan Timnas Serbia di Grup G Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Lusail, 24 November 2022. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Pesta kemenangan Timnas Brasil atas Timnas Serbia di Piala Dunia 2022 Qatar dihiasi tangisan bintangnya, Neymar.

Dalam laga pertama fase grup G Piala Dunia 2022, Jumat (25/11/2022) dini hari WIB, Timnas Brasil menang 2-0.

Tiga poi Tim Samba lahir berkat brace Richarlison pada menit ke-62 dan 73.

Berkat hasil itu, Timnas Brasil menjadi pemuncak sementara klasemen grup G.

Pasukan asuhan Tite unggul selisih gol atas Swiss yang menang 1-0 atas Kamerun.

Baca juga: Klasemen Piala Dunia 2022 Lengkap dari Grup A hingga H Usai Seluruh Laga Perdana Rampung

Di tengah kegembiraan itu, Neymar tampak menangis di bangku cadangan.

Ia ditarik keluar pada menit ke-80 dan digantikan Antony karena cedera ankle akibat dilanggar pemain Serbia.

Bintang Paris Saint-Germain itu terlihat pincang saat keluar lapangan.

Dalam laga itu, Neymar menjadi pemain Brasil yang paling kerap dilanggar para pemain Timnas Swiss.

Pelatih Brasil, Tite, mengatakan tidak khawatir soal cedera Neymar.

Ia yakin sang pemain masih bisa meneruskan kiprah di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Timnas Argentina Kalah dari Timnas Arab Saudi, Kejutan Pertama di Piala Dunia 2022

"Neymar akan bermain di Piala Dunia. Dia terus bermain, Anda bisa yakin tentang itu," ucapnya, dikutip dari cuitan Fabrizio Romano.

Dokter tim Brasil, Rodrigo Lasmar, menyatakan Neymar akan diperiksa pada Jumat (25/11/2022).

Rodrigo enggan menilai kondisi Neymar sebelum ada pemeriksaan tersebut.

"Kami harus menunggu. Kita tidak bisa membuat komentar terlalu dini," tulis BBC, dikutip dari Tribunnews.

Neymar memang punya riwayat cedera ankle termasuk yang membuat absen cukup lama PSG pada akhir tahun lalu.

Baca juga: Timnas Senegal vs Belanda 0-2 di Piala Dunia 2022, The Orange Salip Timnas Ekuador

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved