Wisuda Universitas Terbuka Sorong
Ratusan Mahasiswa UT Sorong Wisuda, Penjabat Wali Kota: Wisudawan Sukses Kuliah Jarak Jauh
"Kita patut berbangga karena Universitas Sorong sudah semakin maju, ditambah naiknya staus menjadi PTN - BH," ucapnya
Penulis: Libertus Manik Allo | Editor: Fransiskus Salu Weking
TRIBUNPAPUABARAT.COM, SORONG - Universitas Terbuka (UT) Sorong sukses melaksanakan upacara penyerahan ijazah tahun 2022 di Ballroom Hotel Vega, Kota Sorong, Papua Barat, Sabtu (3/12/2022).
Upacara penyerahan ijazah itu diikuti 156 wisudawan dari empat program studi dan pascasarjana.
Baca juga: Berawal dari Ruko, Universitas Terbuka Sorong Jangkau Pendidikan di Daerah Terluar
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sorong, Yuli Atmini mengatakan, kesuksesan yang diraih hari ini membuktikan kesuksesan wisudawan dalam menghadapi rintangan kuliah jarak jauh.
Kesuksesan ratusan wisudawan tentu tidak terlepas dari dukungan keluarga maupun orang-orang terdekat.
"Saya mewakili Pj wali kota, ucapkan selamat dan sukses kepada bapak, ibu, saudara yang hari ini meraih gelar sarjana dan magister," kata Yuli saat membacakan sambutan Penjabat Wali Kota Sorong, George Yarangga.
Baca juga: UT Sorong Wisuda 156 Mahasiswa, Ketua Senat: Jangan Sampai Pegang Ijazah tapi Tidak Bisa Apa-apa
Baca juga: Kisah Leo Mansumbre, Peternak Sapi di Mansel Jadi Sarjana di UT Sorong, Anaknya Sudah Jadi Polisi
Menurut dia, Universitas Terbuka Sorong semakin memantapkan jati dirinya sebagai leader cyber university sejak berdiri 38 tahun silam khususnya mulai pada era tatanan baru.
"Kita patut berbangga karena Universitas Sorong sudah semakin maju, ditambah naiknya staus menjadi PTN - BH," ucapnya.
Baca juga: Direktur Universitas Terbuka Sorong Harap Wisudawan Bersinergi Jaga Nama Baik Almamater
Baca juga: UPBJJ-UT Sorong Gelar Pelatihan Tutorial Tatap Muka demi Jaga Kualitas Pendidikan
Peningkatan kualitas Universitas Terbuka Sorong diharapkan dapat memberikan efek positif terhadap upaya mencerdaskan generasi Papua hingga masa mendatang.
Tak hanya itu, kehadiran Universitas Terbuka Sorong telah memberikan kontribusi signifikan bagi Pemerintah Kota Sorong.
"Banyak bapak ibu guru kami yang kuliah di UT Sorong," bebernya.
Ia berharap, ratusan wisudawan harus mampu mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama mengenyam pendidikan di Universitas Terbuka Sorong.
"Intinya memberikan sumbangsi bagi bangsa dan negara," pungkasnya.(*)
Wisuda Universitas Terbuka Sorong
Pemerintah Kota Sorong
Ratusan mahasiswa UT Sorong wisuda
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sorong
Yuli Atmini
kuliah jarak jauh
Hotel Vega
George Yarangga
Penjabat Wali Kota Sorong
Kisah Leo Mansumbre, Peternak Sapi di Mansel Jadi Sarjana di UT Sorong, Anaknya Sudah Jadi Polisi |
![]() |
---|
UT Sorong Wisuda 156 Mahasiswa, Ketua Senat: Jangan Sampai Pegang Ijazah tapi Tidak Bisa Apa-apa |
![]() |
---|
Direktur Universitas Terbuka Sorong Harap Wisudawan Bersinergi Jaga Nama Baik Almamater |
![]() |
---|
156 Wisudawan Ikut Upacara Penyerahan Ijazah Universitas Terbuka Sorong |
![]() |
---|
Berawal dari Ruko, Universitas Terbuka Sorong Jangkau Pendidikan di Daerah Terluar |
![]() |
---|