Rekap Hasil Grand Final Free Fire E-Sport Piala Gubernur Papua Barat 2022, Tim Fakfak Sabet Juara

Pendatang baru dari Kabupaten Fakfak, tim Cahaya Timur, keluar sebagai juara dari nomor game Free Fire E-Sport Piala Gubernur Papua Barat.

Penulis: Marvin Raubaba | Editor: Haryanto
TRIBUNPAPUABARAT.COM/MARVIN RAUBABA
FREE FIRE - Para atlet Free Fire tengah fokus bertanding pada babak Grand Final E-Sport Piala Gubernur Papua Barat, di Gedung PKK, Arfai Manokwari, Rabu (7/12/2022) kemarin. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Pendatang baru dari Kabupaten Fakfak, tim Cahaya Timur, keluar sebagai juara dari nomor game Free Fire E-Sport Piala Gubernur Papua Barat.

Tim Cahaya Timur Fakfak berhasil mencatatkan lima kali boyaah dalam Grand Final Free Fire yang berlangsung, di Gedung PKK Papua Barat, di Arfai, Manokwari, Rabu (7/12/2022) kemarin.

Mereka berhasil menuntaskan perlawanan sengit dari 11 tim lainnya dengan total poin mencapai 161 dan 86 kill.

Baca juga: Koleksi 40 Kill, Tim dari Kota Sorong Juara PUBG Mobile E-Sport Piala Gubernur Papua Barat

Hasil tersebut sudah cukup untuk mantapkan Cahaya Timur sebagai juara satu.

Sedangkan, posisi runner-up direbut oleh tim 69 Yandex yang juga dari Fakfak.

Sedangkan, tim Cello dari Kabupaten Manokwari berada di peringkat ketiga.

Grand final nomor game Mobile Legend akan berlangsung hari ini, Kamis (8/12/2022).

Sebanyak delapan tim akan bertarung di partai puncak.

Baca juga: 44 Tim Bersaing di Grand Final E-Sport Piala Gubernur Papua Barat 2022

Berikut rekap hasil Grand Final Free Fire E-Sport Piala Gubernur Papua Barat 2022:

1. Cahaya Timur dari Fakfak

* Total poin 161, dengan koleksi 86 kill

2. Yandex dari Fakfak

* Total poin 70, dengan koleksi 25 kill

3. Cello dari Manokwari

* Total poin 86, dengan koleksi 36 kill

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved