Piala AFF 2022
Update Hasil Piala AFF 2022: Tekuk Brunei Darussalam, Thailand Puncaki Klasemen AFF Cup 2022
Update hasil Piala AFF 2022 dari grup A berhasil dimenangkan Thailand atas Brunei Darussalam, Selasa (20/12/2022) malam WIT.
Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Update hasil Piala AFF 2022 dari grup A berhasil dimenangkan Thailand atas Brunei Darussalam, Selasa (20/12/2022) malam WIT.
Hasil Brunei Darussalam vs Thailand berkesudahan dengan skor telak 0-5 dalam laga yang berlangsung, di Stadion Kuala Lumpur.
Tim Gajah Putih - julukan Thailand berhasil mengurung pertahanan Brunei Darussalam di sepanjang pertandingan 2x45 menit.
Penyerang gaek, Teerasil Dangda tampil perkasa meskipun usianya sudah mencapai 34 tahun.
Baca juga: Hasil Piala AFF 2022: Skuad Asuhan Keisuke Honda Tekuk Tim Kandidat Juara, Kamboja Puncaki Klasemen
Satu gol dan assist yang berhasil dibuat membuat Thailand unggul dengan skor 0-2 atas Brunei Darussalam pada babak pertama.
Gol pertama berasal dari assist yan dibuat Teerasil Dangda pada menit ke-19.
Umpan penyerang Pathum United ini berhasil diselesaikan dengan baik menjadi gol oleh Bordin Phala.
Setelah membuat assist, Teerasil Dangda berhasil mencetak gol satu menit akan bubar pada babak pertama.
Dangda mencetak gol pada menit ke-44 setelah mendapatkan umpan dari Theeraton Bunmathan.
Thailand kembali berhasil menambah tiga gol di pengujung babak kedua ke gawang Brunei Darussalam.
Baca juga: Sandy Walsh Tiba-tiba Batal Perkuat Timnas, Padahal Tiket Belgia ke Indonesia Sudah Dibeli
Gol ketiga Thailand dicetak oleh pemain Brunei Darussalam pada menit ke-88 oleh Yura Indera Putera Yunos.
Dua gol Thailand lainnya dicetak oleh Peerado Chamrasamee pada menit ke-90+1' dan 90+3.
Skor akhir 5-0 untuk kemenangan Thailand atas Brunei Darussalam.
Pada hari yang sama di grup A Piala AFF 2022, Kamboja berhasil mengalahkan Filipina, di Stadion Nasional Morodok Techo.
Hasil Kamboja vs Filipina berakhir dengan skor 3-2.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Timor-Leste-vs-Brunei-Darussalam-Putaran-Final-Piala-AFF-2022.jpg)