Badminton Update

Jadwal Semifinal Thailand Masters 2023 Live Streaming INews, Kans All Indonesia Final Ganda Putra

Jadwal semifinal Thailand Masters 2023 akan berlangsung, di Nimibutr National Stadium, Bangkok, Sabtu (4/2/2023).

Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
MEDIA OFFICER PBSI
Pasangan ganda Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Jadwal semifinal Thailand Masters 2023 akan berlangsung, di Nimibutr National Stadium, Bangkok, Sabtu (4/2/2023).

Thailand Masters 2023 akan dimulai pukul 12.00 WIB atau pukul 14.00 WIT.

Sebanyak dua wakil Indonesia lolos pada babak semifinal ajang BWF World Tour Super 300 ini.

Peluang final sesama pemain Indonesia atau All Indonesia Final berpotensi untuk terjadi di sektor ganda putra.

Baca juga: Rekap Hasil Thailand Masters 2023 Perempat Final: Berguguran, Indonesia Tersisa Dua Ganda Putra

Ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana akan melawan pasangan China Taipei, Su Ching Heng/Ye Hong Wei.

Di atas kertas, Fikri/Bagas bisa menang atas Su/Ye.

Dari peringkat BWF, Fikri/Bagas berada di posisi 11, sebaliknya Su/Ye di urutan ke-41.

Kedua pasangan belum tercatat pernah berjumpa sehingga rekor pertemuan keduanya masih imbang, 0-0.

Baca juga: Rekap Hasil Thailand Masters 2023 Babak 16 Besar: Dua Ganda Campuran Tumbangkan Unggulan, 9 Melaju

Ganda lainnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan melawan wakil tuan rumah, Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.

Kedua ganda ini belum pernah ketemu.

Namun, Leo/Daniel dari segi peringkat BWF lebih baik dar Supak/Kittinupong.

Leo/Daniel saat ini berada di posisi ke-13, sedangkan Supak/Kittinuponh di peringkat ke-33.

Jika menang, Leo/Daniel berpeluang mencatatkan juara back to back.

Itu setelah sebelumnya berhasil menjadi juara pada Indonesia Masters 2023.

Baca juga: Rekap Hasil 32 Besar Thailand Masters 2023: 13 Wakil Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar Hari Ini

Siaran langsung Thailand Masters 2023 di babak semifinal dapat disaksikan melalui live streaming Inews.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved