Bola Voli Update

Hasil dan Klasemen Voli Putra VNL 2023 Terbaru: Bungkam Cuba, USA Samai Poin Jepang, 3 Besar Ketat

Hasil voli putra VNL 2023 terbaru, USA dan Brazil sama-sama meraih kemenangan dalam laga yang berlangsung Kamis (6/7/2023).

Penulis: redaksi | Editor: Haryanto
FIVB
Logo Volleyball Nations League (VNL) atau Liga Voli Antarnegara 2023. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Papan atas klasemen voli putra Volleyball Nations League (VNL) atau Liga Antarnegara 2023 semakin ketat.

Ada tiga tim yang jarak poinnya tak lebih dari tiga, seperti Jepang, USA dan Brazil.

Hasil voli putra VNL 2023 terbaru, USA dan Brazil sama-sama meraih kemenangan dalam laga yang berlangsung Kamis (6/7/2023).

USA membungkam Cuba, dan Brazil mengalahkan Belanda dengan game telak 3-0.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Voli Putra VNL 2023: Bekuk Bulgaria, German Jauhi Degradasi dan Salip China

Brazil mengatasi perlawanan Belanda dengan skor 25-21, 25-15, dan 25-20.

Sedangkan, USA membekuk Cuba dengan skor 27-25, 25-17, dan 25-15.

Raihan ini menjadikan poin yang diperoleh Jepang sama-sama 24.

Jepang masih berada di puncak dengan menyapu bersih sembilan kemenangan.

Brazil di posisi ketiga dengan hanya terpaut dua angka.

Sebelumnya, duel German versus Bulgaria berkesudahan dengan game telak 3-0.

Bulgaria belum mampu bangkit sehingga kalah dengan skor 25-22, 25-18, dan 25-22 atas German.

Baca juga: Rekap Hasil dan Klasemen Voli Putra VNL 2023: Comeback Atas Slovenia, Polandia Pepet Posisi USA

Tiga poin tambahan ini menjauhkan German dari zona degradasi.

Posisi German kini berada di peringkat 12 dengan menyalip China, Cuba, dan Canada.

Hari ini, masih terdapat dua pertandingan lainnya.

Kemudian, duel Canada vs Italia akan berlangsung pada pukul 14.00 WIB atau 16.00 WIT.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved