Viral Kisah Pelajar SMK Rela Jadi Pemulung untuk Bantu Keluarga, Sempat Takut saat Ketahuan Ibunya
Sosok pelajar SMK di Sidoarjo bernama Aditya Candra Glori Semesta menuai sorotan karena rela menjadi pemulung untuk membantu perekonomian keluarga.
Suatu hari, Aditya sengaja mencari botol bekas di daerah Buduran di bawah jembatan flyover.
Tetapi, saat dia memilih botol, tiba-tiba bertemu dengan ibunya.
Kaget dan takut yang dia rasakan karena langsung disapa ibunya sendiri.
“Pas itu ketahuan sama bunda, saya cuma bilang maaf, Bunda. Aku enggak tahu kalau ada ibu di situ. Takut saya sama bunda,” ungkap dia.
Baca juga: Viral WNA Pakai Seragam Polisi saat Pesta Halloween, Minta Maaf dan Sebut Tak Berniat Lecehkan Polri
Ibunya ketika itu hanya memintanya untuk segera pulang, ia pun menurut.
Setelah sampai di rumahnya, Aditya ditanya lebih dalam lagi tentang apa yang dilakukannya di sana.
Akhirnya, dia mengakui bahwa dia sambil mengumpulkan botol bekas untuk membantu keuangan ibunya.
“Bunda pas tanya, saya bilang jujur dan minta maaf saja. Terus bunda bilang jangan sampai mengganggu aktivitas sekolahnya, dan jangan malam-malam, sebelum jam 8 malam harus sudah di rumah karena PPKM,” beber dia.
Sejak itu, dukungan dari ibunya juga tampak, sepeda Aditya kini dilengkapi dengan keranjang rakitan untuk tempat botol bekas yang dipungut di jalan.
Saat berangkat sekolah pagi, dia pasti akan berangkat lebih awal dari rumahnya.
Selama di jalan, fokus Aditya pada botol bekas yang berserakan.
Hasil botol yang didapat selama menuju sekolahnya, disimpan dalam keranjang tersebut.
“Biasanya bawa karung, tapi sekarang saya taruk di keranjang itu,” sebut dia.
Dari pengakuannya, sekali menjual botol bekasnya itu Aditya bisa memegang uang sebanyak Rp 25.000-Rp 32.000.
Baca juga: Video Viral Awan Tsunami di Langit Pamekasan, BMKG: Bisa Timbulkan Cuaca Ekstrem
“Sebenarnya saya pas nyari itu lebih fokus pulang. Tapi, selama di sekolah kalau saya minum teh gelas atau teman saya itu dibuang di jendela belakang."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Aditya-SMK.jpg)