Berita Papua Barat

Nkins, Tim Esport Asal Tanah Papua Pertama yang Tembus PMPL

Nkins, Tim Esport Asal Tanah Papua Pertama yang Tembus PMPL, mereka optimis bakal melaju ke babak selanjutnya

Penulis: Marvin Raubaba | Editor: Libertus Manik Allo
ISTIMEWA
NKINS ESPORT - Foto Squad Nkins yang berlaga di ajang PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia 2023, Minggu (19/02/2023). 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Natural Killer Instinc (Nkins) Esport menciptakan sejarah baru di dunia e-sport Tanah Papua.

Pasalnya, tim yang bermarkas di Ibu Kota Provinsi Papua Barat, Kabupaten Manokwari itu, berhasil berlaga di zona PMPL PUBG Mobile.

Dengan torehan itu, Nkins juga menjadi satu-satunya tim asal Tanah Papua yang berhasil menembus PMPL PUBG Mobile.

Baca juga: PB ESI Papua Barat Siap Menggelar Turnamen Esport Piala Gubernur 2022

Baca juga: 35 Tim Esport PUBG Mobile Se-Papua Barat Siap Bersaing pada Ajang Piala Kasad 2022

Prestasi Nkins sebenarnya tak bisa diragukan lagi, sebab pada PON XX Papua lalu, mereka berhasil menyumbangkan medali perak untuk Papua Barat.

Nkins dibentuk pada awal 2019, dan mulai terlibat di berbagai turnamen esport baik tingkat lokal Manokwari, bahkan se-Papua Barat.

Ketika berlaga di PON XX Papua, Nkins bermain dengan penuh motivasi tinggi. 

Sebab, mereka bakal berhadapan dengan Bigetron RA (BTR).

BTR merupakan juara dunia PUBG Mobile Mobile World League (PMWL) East 2020. 

Kendati demikian, Nkins berhasil mengoleksi total 127 poin, hanya selisih tiga poin dari BTR.

Di ajang PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia, Nkins sudah memainkan lima pertandingan.

Laga itu dilakukan sejak pembukaan pada 15 Februari lalu.

Adapun skuat Nkins yang berlaga di PMPL yakni, Edo Aprilia Saputra (Spanov), Muhammad Fajar Aswat (Jar'Jar), Jastine Alexandro Rumboisano (Jazzle), Ferry Febrian (Mobia), Maichel Johan Makbon (Mikez), Muh Alief Fachrulrozzy Wahana Putra, (Alieef).

Atas torehan itu, Nkins mendapatkan banyak pujian dan apresiasi.

Satu diantaranya datang dari Ketua Harian PBESI Papua Barat, Patrick Yuaw Meyer.

Patrick mengaku, bangga atas pencapaian Nkins.

"Bukan hanya Papua Barat, tapi Nkins satu-satunya tim dari tanah Papua yang main di PMPL ID," Kata kepada Tribunpapuabarat.com, Minggu (19/02/2023).

Ia menjelaskan, PMPL menggunakan sistem kumpul poin.

Tim yang berlaga di PMPL diberikan waktu selama dua pekan untuk mengumpulkan poin.

Kemudian, poin-poin tersebut akan di jumlahkan untuk menentukan siapa yang lolos ke babak 16 besar.

"Ya semoga saja Nkins masuk 16 besar dan bisa melaju ke PMPL ID Fall nanti," harapnya.

Untuk itu, Patrick meminta dukungan kepada masyarakat, khusnya pecinta E-sport di tanah Papua.

Ia optimis, Nkins bakal melaju ke babak selanjutnya dan mampu mengharumkan nama Indoneaia Timur melalui PUBG Mobile.

"Kita optimis, dari timur Indonesia kita akan menuju ke puncak dunia E-sport," pungkas Patrick Yauw Meyer.

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved