Liga Prancis
PSG vs AC Ajaccio, Lionel Messi dan Kylian Mbappe Berduet Lagi, Les Parisiens Menuju Juara
Dalam pertandingan AC Ajaccio, Lionel Messi bisa kembali berduet dengan Kylian Mbappe di lini depan PSG
Penulis: redaksi | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Catatan ini lebih buruk dari dua tim di bawahnya, Troyes dan Angers, yang mengemas 42 gol dan 28 gol.
Bahkan, jumlah gol Kylian Mbappe seorang diri lebih banyak daripada jumlah semua pemain AC Ajaccio.
Hingga pekan ke-34, Kylian Mbappe menguasai puncak daftar Top Skor Liga Prancis bermodal 24 gol.
Dari sisi head to head lima pertemuan terakhir PSG vs AC Ajaccio, Les Parisiens tak ternoda kekalahan.
PSG memetik 3 kemenangan dan 2 hasil imbang.
Baca juga: Lionel Messi Dilarang Tanding hingga Bakal Dicerai PSG, Imbas ke Arab Saudi Diam-diam
Bahkan, dalam pertemuan terakhir di Liga Prancis pada 22 Oktober 2022, Lionel Messi dan Kylian Mbappe berbagi assist dan gol untuk hingga PSG menang 3-0.
Kala itu, Mbappe mencetak 2 berkat assist Lionel Messi, sedangkan La Pulga mencetak satu gol menuntaskan umpan Kylian Mbappe.
Meskipun begitu, ada dua hal yang tetap patut diwaspadai pasukan Galtier Christophe saat menjamu AC Ajaccio pada Minggu nanti.
Pertama, penampilan Lionel Messi cs di markas sendiri.
Dalam lima laga terakhir, Parc des Princes justru tidak bersahabat dengan PSG.
Les Parisiens kali menderita di kandang sendiri. Kalah dari Rennes, Lens, dan Lorient.
Kedua, PSG layak mewaspadai motivasi dan upaya AC Ajaccio untuk keluar dari zona degradasi.
Baca juga: Duel PSG vs Lorient Liga Prancis, Kans Lionel Messi Lewati Cristiano Ronaldo
Peluangnya menang sangat kecil karena AC Ajaccio berjarak 11 poin dengan Auxerre, tim terakhir di zona aman Liga Prancis.
Toh, secara matematis dengan 4 sisa laga, masih ada peluang bagi AC Ajaccio untuk keluar dari zona merah.
Berikut head to head PSG vs AC Ajaccio dalam liga pertemuan terakhir:
PSG vs AC Ajaccio
Klasemen Liga Prancis
Top Skor Liga Prancis
Lionel Messi
Kylian Mbappe
PSG
Liga Prancis
Lens
AC Ajaccio
| Hasil Lyon vs PSG, Kylian Mbappe Cetak Brace, Update Klasemen dan Daftar Top Skorer Liga Prancis |
|
|---|
| Hasil PSG vs Lens, Kylian Mbappe Cetak Brace, Les Parisiens Raih Kemenangan Perdana |
|
|---|
| Klasemen Pekan 1 Liga Inggris Setelah Manchester United Kalahkan Wolves |
|
|---|
| Hasil PSG vs Lorient Tadi Malam: Ditahan Imbang Tanpa Mbappe dan Neymar, Cek Klasemen Liga Prancis |
|
|---|
| Hasil Akhir Jeonbuk vs PSG 2023: Dua Gol Neymar Putus Tren Buruk Les Parisiens Tanpa Mbappe |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Lionel-Messi-dan-Kylian-Mbappe-psg.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.