Pemilihan Rektor UNIPA

Berikut Tahapan Pemilihan Rektor Universitas Papua, Sudah Ada 3 Bakal Calon

Ketika pleno di Senat, ucap Obadja Fenetiruma, para bakal calon rektor UNIPA memaparkan visi dan misi.

|
Panitia Pemilihan Rektor Unipa
(kiri-kanan) Dr Meky Sagrim (rektor sekarang), Prof Sepus Fatem, dan Dr Hugo Warami. Tiga bakal calon sementara rektor Universitas Papua. 

TRIBUNPAPUABARAT.COM - Pemilihan rektor Universitas Papua (UNIPA) berlangsung pada 25 April 2024.

Ketua Panitia Pemilihan Rektor UNIPA, Dr Obadja Fenetiruma, menyebut tahapan pemilihan dimulai dari pendaftaran dan seleksi bakal calon.

Tahapan ini berlangsung pada 6-12 Maret 2024 lalu diperpanjang pada 13-21 Maret 2024.

Alasannya, ucap Obadja Fenetiruma, karena jumlah bakal calon rektor UNIPA belum mencapai minimal empat sesuai aturan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Hingga 12 Maret 2024, baru ada tiga orang yang mendaftarkan diri menjadi bakal calon rektor.

Baca juga: Meky Sagrim Jadi Pendaftar Pertama Bakal Calon Rektor Universitas Papua 2024-2028

 

Mereka adalah Dr Meky Sagrim (rektor sekarang), Prof Sepus Fatem, dan Dr Hugo Warami.

"Setelah 21 Maret, berapa yang mendaftar, kami seleksi berkas kemudian dibawa untuk pleno ke Senat," ujar Obadja Fenetiruma saat dihubungi TribunPapuaBarat.com, Selasa (12/03/2024) malam.

Ketika pleno di Senat, ucapnya, para bakal calon rektor UNIPA memaparkan visi dan misi.

Visi misi itu bisa ditanggapi perwakilan Kemendikbudristek, dosen dan mahasiswa UNIPA, pemerintah daerah, serta tokoh yang diundang Senat.

Baca juga: Maju di Pemilihan Rektor, Profesor Sepus Fatem Siap Jatuh Bangun Bawa Perubahan untuk Unipa

"Mereka boleh bertanya serta menyanggah dan memberikan saran, tapi tidak mempunyai hak pemilih," kata Obadja Fenetiruma.

Penyaringan melalui pleno itu untuk memilih tiga bakal calon untuk disodorkan ke Kemendikbudristek.

Pada 5 April, ketiga bakal calon rektor UNIPA itu menyampaikan visi, misi, dan program kerja.

Setelah itu, pada hari yang sama, akan ada pemilihan dan penetapan calon rektor.

Baca juga: Dr Hugo Warami Daftar Jadi Bakal Calon Rektor Universitas Papua

"Paling tidak, ada waktu bagi Kementerian untuk memverifikasi tiga nama tersebut," ujar Obadja Fenetiruma.

Pemilihan dan penetapan rektor baru Universitas Papua berlangsung pada 25 April 2024.

Komposisinya, 65 persen suara senat dan 35 persen suara Kemendikbudristek.

Hasil pemilihan dan penetapan itu dilaporkan pada 29 April 2024.

Tahapan pemilihan rektor Universitas Papua (UNIPA) mulai 6 Maret 2024 pada 29 April 2024.
Tahapan pemilihan rektor Universitas Papua (UNIPA) mulai 6 Maret 2024 pada 29 April 2024. (Panitia Pemilihan Rektor Unipa)
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved