Sahara, Putri Fakfak Jadi Duta Papua Barat untuk Program PPAP 2025
Pada 25 September 2025, Sahara Fitriana Salim membaca pengumuman resmi dari Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Penulis: Matius Pilamo Siep | Editor: Tarsisius Sutomonaio
“Di IPPNU, kami tidak hanya melakukan kegiatan keagamaan, tetapi juga terlibat dalam kegiatan sosial kemasyarakatan,” katanya.
Baca juga: Berikut Hasil Seleksi PPAN dan PPAP Papua Barat 2025
Tak berhenti di sana, Sahara Fitriana Salim aktif di Rumah Baca Saukori, sebuah komunitas literasi di Manokwari yang memberikan pendidikan dasar kepada anak-anak dari tingkat SD hingga SMP.
“Kami menjalankan program belajar-mengajar. Biasanya, sebulan sekali. Kami fokus memberikan pendidikan dasar, khususnya bagi anak-anak di daerah yang akses pendidikannya masih terbatas,” katanya.
Bagi Sahara Fitriana Salim, mengikuti orogram PPAP bukan hanya soal pengalaman pribadi.
Ia memandang program ini sebagai jalan untuk meningkatkan kapasitas diri agar kelak bisa maksimal mengabdi di daerah asalnya, Kabupaten Fakfak.
“Harapan saya, sepulang dari program PPAP, saya bisa menjadi pemuda yang lebih siap untuk membangun dan mengembangkan potensi anak muda di Manokwari, bahkan di kampung-kampung lain di Papua Barat,” ujar Sahara Fitriana Salim.
Ia percaya perubahan besar dimulai dari langkah kecil. Sahara telah memulainya dengan tekad, kerja keras, dan semangat berbagi untuk sesama.
PPAP adalah program tahunan Kementerian Pemuda dan Olahraga yang bertujuan untuk mempererat persatuan melalui pertukaran pengalaman, budaya, dan pengetahuan antar emuda dari berbagai provinsi di Indonesia.
Universitas Papua
Sahara Fitriana Salim
Kabupaten Fakfak
program PPAP
Papua Barat
Kementerian Pemuda dan Olahraga
Sejumlah Toko di Fakfak Setop Sediakan Kantong Plastik Gratis |
![]() |
---|
Dukung 1 Abad Peradaban di Teluk Wondama, PELNI Sediakan KM Sinabung Jadi Hotel Terapung |
![]() |
---|
Hari Kopi Internasional, 16 Pemuda Ikuti Fun Battle V60 di Fakfak Papua Barat |
![]() |
---|
Fraksi Nasional Bersatu DPRK Dukung Pembangunan Berkelanjutan di Manokwari |
![]() |
---|
KPU Kaimana Tetapkan 41.903 Pemilih Hasil Pemutakhiran Triwulan III 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.