Kemenag Papua Barat
Ditjen Bimas Kristen Kemenag Bantu 600 Juta untuk SMPTKN Teluk Wondama
"Kami berharap bantuan ini bisa dipergunakan sebaik-baiknya dan membawa dampak luar biasa untuk kemajuan pendidikan Kristen di Teluk Wondama,"
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Direktorat Jenderal (Ditjen) Bimas Kristen Kementerian Agama RI menyerahkan bantuan Rp 600 juta untuk pembangunan ruang kelas baru SMPTKN Teluk Wondama.
Bantuan itu diserahkan Direktur Pendidikan Kristen, Suharsono, kepada Kepala SMPTKN Teluk Wondama, Jumat (24/10/2025).
Penyerahan bantuan itu disaksikan oleh Kakanwil Kemenag Papua Barat, Luksen Jems Mayor, Kabid PAK, Kabid URAK, serta Kepala Kemenag Teluk Wondama.
"Kami berharap bantuan ini bisa dipergunakan sebaik-baiknya dan membawa dampak luar biasa untuk kemajuan pendidikan Kristen di Teluk Wondama," kata Suharsono.
Ia mengajak jajaran sekolah untuk berjuang menjadikan SMPTK Negeri Teluk Wondama sebagai yang terbaik di Tanah Papua bahkan Indonesia.
Baca juga: Kemenag Papua Barat Rapat di Alam Terbuka, Luksen Puji Teluk Wondama
Dalam kesempatan yang sama, Luksen Jems Mayor menyebut bantuan tersebut bagian dari komitmen Kementerian Agama untuk memajukan pendidikan berbasis agama Kristen di Tanah Papua.
"100 tahun lalu lahirlah peradaban di Tanah Papua melalui pendidikan formal yang digagas oleh Pdt I S Kijne."
"Tepat 1 abad kemudian, hadir juga SMPTK Negeri pertama di Teluk Wondama," ujar Luksen Jems Mayor.
Kakanwil pun berharap akan ada juga bantuan untuk SDTK dan SMTK.
| Semarak Hari Santri, Kakanwil Kemenag Papua Barat Ajak Santri agar Berilmu dan Berakhlak |
|
|---|
| Papua Barat Juara Favorit Pawai Ta’aruf Kendaraan Hias STQH Nasional di Kendari |
|
|---|
| MRPBD Gelar Lokakarya, Kakanwil Kemenag Papua Barat Minta Rawat Kerukunan |
|
|---|
| Utusan Papua Barat Tampil di 3 Cabang Hafalan di STQH Nasional di Kendari |
|
|---|
| Sidang Sinode IV Gereja Pentakosta di Papua, Kakanwil Kemenag Papua Barat Trilogi Kerukunan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Direktur-Pendidikan-Kristen-Kementerian-Agama-RI-Suharsono-menyerahkan-bantuan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.