Berita Fakfak

VIRAL, Murid SMPN 01 Mbahamdandara Fakfak Tak Belajar Karena Tidak Ada Guru

Mahmud La Biru mengakui, belum mengetahui secara pasti apa yang menyebabkan guru-guru tidak masuk mengajar di SMP Negeri 01 Mbahamdandara. 

Penulis: Aldi Bimantara | Editor: Libertus Manik Allo
TribunPapuaBarat.com/Aldi Bimantara
Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Fakfak, Mahmud La Biru, 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, FAKFAK - Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga berencana segera memanggil kepala sekolah dan guru SMPN 01 Mbahamdandara Fakfak.

Pemanggilan itu disebabkan lantaran beredar viral video murid SMPN 01 Mbahamdandara tak berlajar lantaran tidak ada guru.

"Kami segera buat surat panggilan untuk menghadap langsung ke kantor karena ini sudah dua Minggu seperti yang beredar di video viral," kata Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Fakfak, Mahmud La Biru kepada TribunPapuaBarat.com via seluler di Fakfak Papua Barat, Senin (6/5/2024).  .

Baca juga: Dinas Pendidikan Papua Barat Minta SMA Perbakatan Olahraga Lakukan Penilaian Mandiri

Baca juga: Gaungkan Semangat Pendidikan, GMKI Mengajar Hadir di Desa Ayambori Manokwari 

Mahmud La Biru mengakui, belum mengetahui secara pasti apa yang menyebabkan guru-guru tidak masuk mengajar di SMP Negeri 01 Mbahamdandara. 

"Padahal walaupun memang akses jauh, tetapi di sana (Mbahamdandara) kan ada rumah, makanya ini kita melakukan pemanggilan kepada mereka agar lebih terang dan jelas," tandasnya. 

Ia mengatakan, pihaknya akan menanyai para guru di SMP Negeri 01 Mbahamdandara sampai mereka tidak melakukan aktivitas belajar mengajar hingga mengorbankan anak murid. 

"Perlu kami informasikan pula, saya sendiri sebagai Kadis Pendidikan tidak tahu kalau Kepala Sekolah SMP 01 Mbahamdandara telah dimutasi, jadi dimutasi tanpa sepengetahuan saya selaku kadis, makanya kita akan cek lagi " bebernya.

Sekadar diketahui, SMPN 01 Mbahamdandara di Kampung Goras Kabupateb Fakfak, Papua Barat diresmikan pada 7 Juli 2023 lalu sebagai bentuk perhatian pemerintah terkait dengan mendekatkan pelayanan pendidikan.

Sebelumnya diketahui, akibat tak ada guru yang masuk mengajar, para murid di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 01 Mbahamdandara yang terletak di Kampung Goras Kabupaten Fakfak Papua Barat sudah tidak bersekolah selama 2 minggu.

(*) 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved