Berita Manokwari
Polresta Manokwari Bakal Temui Dinas Perhubungan, Ini yang akan Dibahas
"Kita sudah sampaikan ke mereka (Dishub Manokwari) bahwa ada kendala traffic light, dimana banyak yang macet," jelas Iptu Nurfah, Senin (15/7/2024).
Penulis: R Julaini | Editor: Libertus Manik Allo
TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Satuan Lalu Lintas, Polresta Manokwari siap menemui Dinas Perhubungan Kabupaten Manokwari.
Pertemuan itu disebut akan membahas masalah traffic light atau lampu lalu lintas.
Kasat Lantas Polresta Manokwari Iptu Nurfah mengatakan, dirinya sudah menemui Dinas Perhubungan Manokwari membahas macetnya beberapa lampu lalu lintas.
Baca juga: Operasi Patuh Mansinam 2024 Berlangsung 14 Hari, Polres Manokwari Fokus Tujuh Pelanggaran
Baca juga: Punya Misi Manokwari Berhelm, Begini Penjelasan Kasat Lantas Polresta Manokwari Iptu Nurfah
"Kita sudah sampaikan ke mereka (Dishub Manokwari) bahwa ada kendala traffic light, dimana banyak yang macet," jelas Iptu Nurfah, Senin (15/7/2024).
"Jadi kita sudah komunikasikan. Mungkin dalam waktu dekat kami silaturahmi kesana dan membahas langkah-langkah apa yang akan diambil untuk ke depan," lanjutnya.
Sementara itu, Iptu Nurfah memastikan petugas Dishub Manokwari dilibatkan dalam pelaksanaan Operasi Patuh Mansinam 2024.
Operasi Patuh Mansinam 2024 sendiri digelar selama 14 hari atau sejak 15-28 Juli 2024 mendatang.
Dalam pelaksanaan Operasi Patuh Mansinam, petugas Dishub Manokwari akan membantu personel Polresta Manokwari dalam hal kelancaran arus lalu lintas.
Selain petugas Dishub Manokwari, dalam Operasi Patuh Mansinam di Manokwari dilibatkan juga Polisi Militer (POM), anggota Satlantas Polresta Manokwari, gabungan staf Satreskrim serta Intel dan Satres Narkoba Polresta Manokwari.
(*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.