Info UNIPA

Antusias Mahasiswa UNIPA di Kuliah Umum Menlu RI, Allen Simarmata:  Kami Titip Negeri Ini ke Kalian

Dia juga berpesan kepada mahasiswa UNIPA, tentu harus giat belajar, serta patuh terhadap seluruh arahan universitas agar kelak dapat menggapai mimpi. 

Humas UNIPA
KULIAH UMUM - Mantan Konsulat RI untuk Vanimo Papua Nugini (PNG), Allen Simarmata, hadir memberikan kuliah umum di kampus UNIPA di Manokwari Papua Barat, Selasa (20/8/2024). 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Mantan Konsulat RI untuk Vanimo Papua Nugini (PNG), Allen Simarmata, memberikan apresiasi kepada civitas akademika Universitas Papua (UNIPA) yang turut memberikan kontribusi dalam pembangunan Indonesia. 

Allen Simarmata hadir secara langsung di aula utama UNIPA di Manokwari dalam agenda kuliah umum Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemenlu RI) bertajuk "Perjalanan 10 tahun diplomasi Indonesia", Selasa (20/8/2024). 

Dalam materinya, Allen menyampaikan sejumlah capaian Kemenlu RI di bidang diplomasi ekonomi, kedaulatan, multilateral, hingga peran serta Indonesia dalam menjaga perdamaian dunia.

Baca juga: Dosen Oxford University dan Natural History Museum London Beri Kuliah Umum di Jurusan Biologi UNIPA

Baca juga: Retno Marsudi Ajak Mahasiswa UNIPA Tak Lelah Mencintai Indonesia 

"Saya berterima kasih, dan sangat bangga kepada mahasiswa UNIPA dengan antusias mengikuti kuliah umum ini, dan itu antusias itu terlihat dari pertanyaan subtansi yang mereka sampaikan kepada saya," ujar Allen Simarmata

Semoga, lanjut Allen, kehadirannya melalui kuliah umum tersebut dapat menginspirasi mahasiswa UNIPA untuk lebih giat belajar dan berkarya dalam berkontribusi bagi bangsa dan negara Indonesia.  

"Mengutip pesan Ibu Retno, bahwa kami menitipkan negeri ini kepada mahasiswa UNIPA sebagai generasi penerus untuk melanjutkan raihan diplomasi yang sudah dilakukan oleh pemerintah," katanya. 

Dia juga berpesan kepada mahasiswa UNIPA, tentu harus giat belajar, serta patuh terhadap seluruh arahan universitas agar kelak dapat menggapai mimpi. 

"Gantungkan cita-citamu setinggi mungkin, raih dengan kerja keras. Mari kita maju bersama dengan tidak berhenti untuk membantu orang lain," ujarnya mengakhiri. 

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved