Pria Lecehkan Anak di Mall, Pelaku Sempat BAB di Celana saat Diperiksa hingga Alami Gangguan Jiwa
Terungkap fakta bahwa pelaku pelecehan seksual terhadap anak kecil di Mall di Tangerang Selatan ternyata mengidap gangguan jiwa.
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Fakta baru terkuak terkait kasus pelecehan seksual yang dilakukan seorang pria kepada beberapa anak kecil di Mall Bintaro Xchange, Tangerang Selatan, Banten.
Pelaku pelecehan berinisial ABS (33) ternyata menderita gangguan jiwa
Akhirnya, masalah berakhir damai antara keluarga pelaku dengan pihak keluarga korban.
Baca juga: Pria yang Ciumi Bocah Ditangkap Polres Gresik, Kapolsek Sempat Bilang Bukan Pelecehan: Cuma Disayang
Pelaku juga tidak ditahan oleh kepolisian karena mengalami gangguan mental.
Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu mengatakan, fakta tersebut didapat saat pelaku digiring ke Mapolres beberapa saat setelah kejadian.
Pihak keluarga ABS juga ikut dipanggil ke kantor polisi.
Mereka menunjukkan bukti riwayat pengobatan ABS dari psikiater dan MRI Rumah Sakit Pondok Indah Bintaro.
"Hasil pemeriksaan Sat Reskrim terhadap keluarga pelaku, diketahui pelaku sedang dalam pengobatan karena gangguan mental yang diderita setelah dipecat dari pekerjaannya," ucap Sarly dikutip dari TribunTangerang.com, Selasa (28/6/2022).
Fakta di atas didukung dengan tingkah aneh ABS saat diamankan, ia juga sempat buang air besar di dalam celana.
Sarly menambahkan, keluarga korban dan keluarga pelaku membuat kesepakatan untuk membawa ABS ke Rumah Sakit Jiwa Dharma Graha Serpong untuk dilakukan pengobatan.
“Jadi pelaku saat ini sudah dibawa ke ke Rumah Sakit Jiwa Dharma Graha Serpong untuk dilakukan pengobatan” sambungnya.
Baca juga: Alami Depresi Berat, Remaja Pria Korban Pelecehan Seksual Mantan PSK Dirujuk ke RSJ Tarakan
Kronologi ABS lakukan pelecehan
Sarly Sollu mengatakan, peristiwa pelecehan terjadi pada Minggu (26/6/2022) sore.
Peristiwa ini dilaporkan oleh DY (23), ibu dari anak yang berinisial AMA (7).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Pelecehan-anak-kecil-pelaku-odgj.jpg)