DPMPTSP Papua Barat Andalkan Video dan Pertemuan untuk Promosi Penanaman Modal Sektor Wisata

Keterbatasan anggaran itu diakali dengan mempromosikan unggulan Papua Barat seperti wisata melalui video.

Penulis: R Julaini | Editor: Tarsisius Sutomonaio
TribunPapuaBarat.com/Rachmat Julaini
Kepala DPMPTSP Papua Barat, Djalimun Supriatna, mengatakan dinas teknis di tiap kabupaten berperan penting dalam promosi wisata untuk mendatangkan investor, Rabu (02/08/2023). 

TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) mengakui keterbatasan anggaran jadi kendala untuk mengundang investor luar melirik Papua Barat untuk investasi.

Keterbatasan anggaran itu diakali dengan mempromosikan unggulan Papua Barat seperti wisata melalui video.

Kepala DPMPTSP Papua Barat, Djalimun Supriatna, menjelaskan dinas teknis di tiap kabupaten berperan penting dalam promosi wisata untuk mendatangkan investor.

"Yang punya (kewenangan) itu di kabupaten. Dinas teknis dan keseluruhannya sudah harus siap. Terus kita promosikan," ujarnya, Rabu (2/8/2023).

Baca juga: Genjot Penanaman Modal Asing, Pemprov Papua Barat Target Promosi Potensi Investasi di Tiga Negara

Baca juga: Dinas Penanaman Modal Manokwari Buka Layanan Izin Usaha di Manokwari City Mall

Ia menyatakan promosi wisata secara keseluruhan harus sudah siap, terutama destinasi wisata serta sarana dan prasarana wisata.

Djalimun menyebut tidak ingin mempromosikan pariwisata selama daerah belum siap.

"Takut bermasalah," kata Djalimun Supriatna.

Selain promosi via video, ucapnya, promosi wisata gencar dilakukan melalui pertemuan atau rapat-rapat yang mendatangkan pihak luar dari Papua Barat.

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved