Ekspor Non Migas Papua Barat pada Mei 2024 Turun daripada Bulan Sebelumnya
Berdasarkan rilis Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) pada 1 Juli 2024, total nilai ekspor Papua Barat mencapai 360,03 juta dollar AS pada Mei 2024.
TRIBUNPAPUABARAT.COM - Nilai ekspor Papua Barat pada Mei 2024 meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun lalu (year on year).
Berdasarkan rilis Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) pada 1 Juli 2024, total nilai ekspor Papua Barat mencapai 360,03 juta dollar AS pada Mei 2024.
Nilai tersebut naik 98,67 persen dibandingkan bulan yang sama pada 2023 yang berada di nilai 181,22 juta dolar AS.
Dibandingkan April 2024 (month to month) nilai ekspor Papua Barat pun meningkat 8,33 persen. Pada bulan itu, nilai ekspor Papua Barat mencapai 332,34 juta dolar AS.
Ekspor Papua Barat masih mengandalkan sektor minyak dan gas (migas).
Baca juga: Disbun Fakfak Sebut Pala Negeri Punya Potensi Nilai Ekspor yang Besar
Baca juga: BPS Papua Barat Rilis Angkatan Kerja, Merry: dari Setiap 100 Orang, Ada 4 yang Menganggur
Untuk Mei 2024, nilai ekspor Papua Barat dari sektor migas mencapai 358,06 juta dolar AS.
Di sektor non migas, nilai ekspor Papua Barat pada Mei 2024 (m to m) justru menurun 17,53 persen daripada April 2024.
Angkanya berkurang dari 2,37 juta dolar AS menjadi 1,96 juta dolar AS.
Mayoritas ekspor dari Papua Barat ditujukan ke Tiongkok.
Di peringkat kedua dan ketiga negara tujuan ekspor Papua Barat adalah Jepang dan Korea Selatan.
| Krisis Pelayaran Lintas Papua, 500 Orang Manfaatkan KM Ciremai ke Luar Fakfak |
|
|---|
| UKM IKM Nusantara Ikuti Rakernas dengan Menteri KoperasI, Gali Potensi Unggulan Fakfak |
|
|---|
| KPU Manokwari Siap Tindaklanjuti Catatan BPK Terkait Dana Hibah Pilkada 2024 |
|
|---|
| Konvoi Hari Otsus, Ratusan OAP bersama 8 Suku Asli Kaimana: Kami Mampu jadi Tuan di Negeri Sendiri |
|
|---|
| 24 Tahun Otsus Papua, Solidaritas Mahasiswa Manokwari Serukan Evaluasi Total |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papuabarat/foto/bank/originals/Nilai-ekspor-Papua-Barat-pada-Mei-2024.jpg)