Pilkada Teluk Bintuni
Tiga Paslon Pilkada Teluk Bintuni Lolos Syarat Kesehatan
"Pihak rumah sakit telah menyerahkan resume hasil kesehatan ketiga paslon kepada KPU Teluk Bintuni," kata Muhammad Makmur Memed Alfajri
TRIBUNPAPUABARAT.COM, BINTUNI - KPU Teluk Bintuni, Papua Barat, menyatakan tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati layak secara fisik dan mental untuk melanjutkan pencalonan di pilkada 2024.
Ketiga paslon tersebut adalah Daniel Asmorom-Alimudin Baedu, Robert Manibuy-Ali Ibrahim Bauw, dan Yohanis Manibuy-Joko Linggara.
Ketua KPU Teluk Bintuni, Muhammad Makmur Memed Alfajri, menyatakan kesimpulan tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teluk Bintuni.
"Pihak rumah sakit telah menyerahkan resume hasil kesehatan ketiga paslon kepada kami pada 1 September lalu," ucapnya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (10/09/2024).
Baca juga: KPU Teluk Bintuni: Putusan MK Pengaruhi Perolehan Suara di Dapil III, Berikut Urutannya
Penyerahan berkas itu kesehatan dari rumah sakit lebih cepat dari batas akhir jadwal pemeriksaan kesehatan ketiga paslon.
"Jadwal pemeriksaan kesehatan berlangsung pada 27 Agustus 2024 hingga 2 September 2024," kata Muhammad Makmur Memed Alfajri.
Dua paslon mendatangi rumah sakit pada 29 Agustus 2024, yakni Robert Manibui-Ali Ibrahim Bauw (ROMA) dan Daniel Asmorom-Alimudin Baedu (DAMAI).
Pasangan Yohanis Manibui-Joko Lingara (YOJOIN) mendatangi rumah sakit yang sama pada 30 Agustus 2024.
Hasilnya, ketiga paslon dinyatakan memenuhi syarat kesehatan untuk berkontestasi di pilkada Teluk Bintuni.
KPU Teluk Bintuni
Pilkada Teluk Bintuni
Muhammad Makmur Memed Alfajri
Pilkada 2024
bupati dan wakil bupati
Papua Barat
Sengketa Pilkada Teluk Bintuni Sudah Terdaftar di Mahkamah Konstitusi |
![]() |
---|
Pilkada 2024 Usai, Gerindra Teluk Bintuni Ucapkan Selamat bagi Paslon Terpilih |
![]() |
---|
Pilkada Teluk Bintuni 2024, Tim Hukum Damai Bakal Gugat ke MK |
![]() |
---|
KPU Teluk Bintuni Musnahkan 685 Surat Suara Rusak, Berikut Perinciannya |
![]() |
---|
Bawaslu Teluk Bintuni Minta Jajarannya Tak Hambat Pengawasan Partisipatif oleh Masyarakat di TPS |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.